Hosted on Photoserver.ws

Related Websites

RECENT POST

Protected by Copyscape Online Copyright Protection Software

23 Maret 2009

FIORENTINA 1 - 0 SIENA

Adrian Mutu memecahkan kebuntuan Fiorentina dan paceklik golnya selama sebulan dan memberikan kemenangan derby Fiorentina.

Partai derby ini menyuguhkan permainan yang atraktif karena sebelumnya kedua tim mengalami masa pahit, Viola mengalami dua kekalahan dan terlempar dari zona kualifikasi Liga Champions, sedangkan Siena dihancurkan Milan 5-1 di kandang. Siena hanya mengumpulkan 1 point selama bertandang ke Florence.

Sebuah tendangan Martin Jorgensen dari luar kotak penalti masih melambung, sementara Gilardino mempunyai dua kali peluang emas. Akibat sinar matahari, Frey nyaris melakukan blunder dengan gagal menangkap bola jauh dan memantul dari dadanya, tetapi Kroldrup menghalaunya sebelum disambar Maccarone. Frey kemudian meminta topi kepada oficial tim di bangku cadangan.

Curci menutup peluang Mutu dan Stevan Jovetic datang menggantikan Jorgensen, pemain muda Montenegro ini langsung membuka peluang, sayang sundulannya masih bisa diselamatkan Curci.

Siena masih menjaga permainannya. Menit ke 65 Houssine Kharja membuat peluang emas dan tendangannya dapat ditepis Frey hingga bola menyamping dari gawang. Frey juga menggagalkan tendangan bebas yang berbahaya dimana bola hampir masuk akibat tersenggol kaki Kuzmanovic.

Felipe Melo beruntung hanya mendapatkan kartu kuning ketika menghadang Del Grosso dan dengan sengaja menanduknya.

Fiorentina akhirnya memecahkan kebuntuan gol pada menit ke 72 melalui Mutu, gol pertamanya dalam sebulan. Crossing Gobbi dari sisi kiri tidak dapat dimaksimalkan Bonazzoli, namun Mutu mampu menyelesaikannya dari jarak enam yard.

Mutu mencetak gol lagi semenit seanjutnya namun dinyatakan offside.


Fiorentina: Frey; Comotto, Kroldrup, Gamberini, Vargas; Jorgensen (Jovetic 56), Kuzmanovic, Montolivo (Gobbi 61); Felipe Melo; Gilardino (Bonazzoli 70), Mutu

Siena: Curci; Zuniga, Portanova, Brandao, Del Grosso; Codrea, Vergassola, Galloppa; Kharja (Calaio' 76), Ghezzal (Frick 83); Maccarone


Ref: Banti

0 komentar:

Posting Komentar

Hosted on Photoserver.ws
Web Statistics