Hosted on Photoserver.ws

Related Websites

RECENT POST

Protected by Copyscape Online Copyright Protection Software

04 Mei 2009

FIORENTINA 1-0 TORINO

Vargas 57 (F)

Juan Manuel Vargas memberikan kemenangan bagi Fiorentina untuk bertahan diposisi keempat, namun gol kontroversi dari Torino tidak disahkan wasit.

Tekanan ada pada kedua tim, Viola membutuhkan kemenangan untuk bertahan diposisi empat dan Toro ingin keluar dari zona degradasi. Namun sejarah pertemuan mereka di tiga pertandingan akhir identik dengan saling mengalahkan di saat tandang.

Felipe Melo dan Marco Donadel dilarang tampil, berikut dengan cederanya Santana, Mutu, dan Almiron. Torino melakukan perjalanan tanpa Corini, Abbruscato, Ventola, Gasbaroni, P. Zanetti, Di Loreto, Dellafiore dan Abate. Selain itu, Alessandro Rosina duduk dibangku cadangan.

Sebelum dimulai pertandingan dilakukan pengheningan cipta untuk memperingati 60 tahun tragedi Superga yang banyak menewaskan pasukan Torino di tahun 1949.

Semioli mengawali serangan melalui tandukan di detik ke 120, namun setelah itu mengalami masalah pada otot pahanya dan digantikan oleh Jorgensen.

Matteo Sereni dengan cemerlang mematahkan peluang Gilardino setelah menerima umpan dari Jorgensen. Hingga akhir babak pertama, skor masih imbang 0-0

Hanya beberapa menit babak kedua dimulai, Bianchi mempunyai peluang mencetak gol, namun dia terperangkap offside.

Jorgensen tidak percaya dirinya gagal mencetak gol di peluang pertamanya! Sereni mematahkan umpan dari Pasqual dan bola jatuh di kaki Jorgensen, tapi bola tendangan Jorgensen dari jarak 6 yard yang semestinya 90% berbuah gol malah melambung dan saat itu Sereni masih terjatuh!

Fiorentina akhirnya memecah kebuntuan berkat gol yang dicetak Vargas. Dari umpan panjang Kuzmanovic, Vargas berlari dan terhindar dari jebakan offside sedangkan Sereni gagal mematahkan peluang Vargas sehingga dengan mudah bola dimasukkan ke posisi kosong.

Allesandro Rosina datang dari bangku cadangan dan tendangan bebasnya hampir membuat gol bunuh diri dari Fiorentina.

Ada kejadian kontroversi di penghujung pertandingan, ketika Frey menggagalkan tandukan Ogbonna, Franceschini tampak menghindari umpan Rosina, bola itu kemudian di-gol-kan oleh Vailatti, namun wasit menganggap Francheschini terperangkap offside!

Sereni mendapat kartu merah di menit akhir pertandingan akibat menangkap bola diluar garis kiper, sementara tendangan Montolivo melambung dimana kiper saat itu adalah pemain belakang Torino Valiatti karena sebelumnya Torino telah melakukan penggantian pemain 3 kali.

Fiorentina: Frey; Comotto, Dainelli, Gamberini, Pasqual; Kuzmanovic, Montolivo, Semioli (Jorgensen 20); Jovetic, Vargas (Gobbi 68); Gilardino

Torino: Sereni; Ogbonna, Natali, Franceschini, Colombo; Diana (Barone 50), Vailatti, Dzemaili (D'Onofrio 72), Rubin; Bianchi, Stellone (Rosina 61)

Ref: Farina 


Sent off: Sereni 93 (T)

0 komentar:

Posting Komentar

Hosted on Photoserver.ws
Web Statistics